Sri Mulyani: Elek Yo Band Ekspresi Bakat Terpendam dan Penyalur Rasa Frustrasi Menteri

Image result for elek yo band menteri

Darirakyat.com - Di depan Presiden Joko Widodo (Jokowi), Menkeu Sri Mulyani berbicara soal 'Elek Yo Band', grup musik yang diisi sejumlah menteri Kabinet Indonesia Kerja. Elek Yo Band diakui Sri Mulyani bisa membantu meluapkan rasa frustrasi.

Sri Mulyani sebagai vokalis dan para personel Elek Yo Band lainnya yakni Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Menhub Budi Karya Sumadi, Menlu Retno Marsudi, Menaker Hanif Dhakiri dan Kepala Bekraf Triawan Munaf, manggung di depan Jokowi di Istana Negara, Jakarta Pusat, Jumat (18/10/2019).

Sri Mulyani menyebut di bawah kepemimpinan Jokowi, para menteri bisa bersatu di dalam sebuah band untuk menyalurkan bakat terpendam masing-masing. Selain itu, Elek Yo Band berguna untuk menyalurkan rasa frustrasi para personel.

"Kami atas nama Elek Yo Band menyampaikan terima kasih atas pertemanan di dalam kabinet yang luar biasa tentu di bawah kepemimpinan Pak Presiden yang memungkinkan kita bisa mengekspresikan seluruh bakat terpendam sekaligus menyalurkan rasa frustrasi," ucapnya.

Sebelum manggung, Sri Mulyani juga meminta maaf atas kesalahan yang dilakukan selama menjabat Kabinet Kerja Presiden Jokowi-Wapres Jusuf Kalla. Setelahnya prolog itu, Elek Yo Band memainkan lagu 'My Way' dan disaksikan Jokowi beserta jajaran kabinet lainnya.

"Kami mohon maaf, Bapak. Mungkin (kami) suka nakal, suka ndablek, suka nggak ngerti, suka terlambat. Pasti kan sebagai manusia biasa mohon maaf kalau kami belum bisa memuaskan. Terima kasih Bapak Presiden dan Bapak Wapres atas kepercayaannya," ujar Sri Mulyani.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel