Bambu Getah Getih Rp 550 Juta Dibongkar, PDIP: Sempat Diprotes Akhirnya Disetujui, Faktanya Sekarang Mubazir

Pembongkaran Bambu Getah Getih di Bundaran HI /

Darirakyat.com - Ketua Fraksi PDIP DPRD DKI Jakarta Gembong Warsono menilai pengadaan bambu Getah Getih seharga Rp 550 juta di Bundaran HI sebagai pemborosan anggaran. Ia menyebut awalnya sempat memprotes pengadaan bambu Getah Getih. Tapi, karena karya seni itu disebut bisa diawetkan, akhirnya disetujui. 

"Yang pertama, mubazir. Yang kedua, dulu kan pernah kita pertanyakan katanya kan tahan lama karena ada dia punya alat untuk membuat bambu tahan lama gitu loh. Itu awal yang kita denger seperti itu, tapi itu karena barang seni, maka waktu itu oke saja kita apresiasi. Tapi kalau faktanya sekarang sudah dibongkar, artinya fakta apa yang sekarang disampaikan tidak sesuai," kata Gembong saat dihubungi, Kamis (18/7/2019).

Gembong mengimbau Pemprov DKI berhati-hati menggunakan anggaran daerah. Ia meminta pengadaan karya seni selanjutnya dikaji dan dipilih-pilih sesuai dengan manfaat dan kebutuhannya karena karya seni juga perlu diapresiasi.

"Harus hati-hati kan duit rakyat tidak sedikit. Bahwa saat itu kita berikan apresiasi kepada gubernur untuk menghidupkan kreativitas seni untuk ditampilkan di DKI Jakarta, ya, tapi harus proporsional," ujar Gembong.

Sebelumnya diberitakan, bambu Getah Getih di Bundaran HI sudah dibongkar sejak Rabu (17/7) malam. Pemasangan bambu tersebut sudah dilakukan sejak Agustus 2018 menjelang Asian Games.

Biaya yang dikucurkan untuk bambu Getah Getih pun tidak murah. Biaya pembangunan instalasi tersebut mencapai Rp 550 juta dengan bantuan 10 BUMD DKI. (detik.com)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel