Ada yang Kenal 2 Wanita yang Bertengkar di MRT ini? Tompi Ingin Ajak Ngobrol

Cuplikan video pertengkaran dua perempuan saat konser kejutan Glenn Fredly dan Tompi di salah satu stasiun MRT Jakarta. instagram.com/dr_tompi dan narasi.tv

Darirakyat.com - Tompi mencari dua wanita yang bertengkar di stasiun MRT Jakarta saat dia dan Glenn Fredly menggelar konser kejutan. Melalui akun Instagram, Tompi mengatakan ingin bertemu kembali dengan dua perempuan itu dan mengajak mereka ngobrol.

"Kalau ada yang kenal mereka berdua, mau dong kontaknya. Ingin kami undang ngobrol-ngobrol," tulis Tompi di akun Instagramnya, Selasa 2 Juli 2019. Unggahan tersebut diserta video saat Tompi dan Glenn Fredly mengadakan konser kejutan di salah satu stasiun MRT.

Saat itu pengguna moda transportasi tersebut berkerumun menyaksikan penampilan Tompi dan Glenn Fredly yang membawakan dua buah lagu. Suasana penuh sesak. Beberapa orang terhanyut menikmati lagu dan ada pula yang sibuk berfoto dengan ponsel.



Ketika Glenn Fredly dan Tompi sedang bernyanyi, dua perempuan di barisan pertama dan kedua mulai bersitegang. Dalam video yang beredar, perempuan yang berada di depan merasa didorong oleh orang di belakangnya. Dia kemudian membungkukkan tubuhnya hingga membuat perempuan di belakangnya terkejut lalu mundur.

Tak terima dengan perlakuan itu, wanita yang berdiri di belakang balik membalas dengan mendorong tubuhnya ke depan. Keduanya kemudian saling dorong, bersikutan, dan sempat terjadi adu mulut. Glenn Fredly yang mengetahui pertikaian itu memberikan kode kepada Tompi. Keduanya berusaha melerai.

Tompi lantas menghampiri ibu yang berada di belakang. Dia memeluk perempuan itu sambil terus bernyanyi. Adapun Glenn Fredly melangkah ke tempat di mana dua perempuan itu berdiri sambil memasang mimik jenaka. Glenn sengaja melotot dan kedua tangan -seraya tetap memegang mikrofon, mengisyaratkan agar dua perempuan tadi berjarak, lantas berkata, "sabar...sabar...."

"Semuanya akhirnya berjalan seperti biasa," ujar Glenn Fredly. Perempuan yang dipeluk oleh Tompi bahkan turut berfoto bersama setelah acara.

Tempo mengkonfirmasi ke Glenn Fredly terkait insiden pertengakaran dua perempuan itu. Saat diminta menceritakan kembali apa yang terjadi, Glenn tertawa terbahak-bahak. Tak ingin tawanya kian menjadi, Glenn sampai menundukkan wajahnya agar lebih tenang kemudian memberikan pernyataan.

"Cuma gara-gara enggak bisa ambil angle foto, itu kan sepele sekali. Buat saya momen itu lucu," tutur Glenn Fredly seusai konferensi pers Soulcial Fest di Hotel Aston, Jakarta, Selasa 2 Juli 2019. Glenn Fredly mengatakan selalu tertawa jika mengingat peristiwa itu. Musababnya, dia belum pernah menghadapi penonton yang bertengkar di tepat di depan mata seperti saat itu.

Glenn Fredly menambahkan, wajar jika di tengah suasana stasiun yang padat ditambah antusiasme penonton untuk menyaksikan konser bisa jadi membuat beberapa orang kurang nyaman. "Acara musik itu kan mau senang-senang," kata dia.(tempo.co)



Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel