Dituduh Hoax, Ketemu Kastubi Lagi di Balai Rehabilitasi. Risma Tertawa: Ini Settingan Katanya Pak!



Darirakyat.com - Menteri Sosial RI Tri Rismaharini mengunjungi Balai Rehabilitasi Sosial eks Gelandangan dan Pengemis (BRSEG) Pangudi Luhur, Bekasi pada Jumat, (8/1). Di sana ia menyapa para tunawisma, termasuk menjenguk sosok Kastubi yang sempat viral beberapa hari lalu.

Kastubi viral setelah ditemukan Risma di kawasan Thamrin. Di media sosial, sebagian warganet menyebut aksi blusukan Risma bertemu Kastubi sebagai rekayasa. Sebagian membela Risma.

Netizen bahkan menyebut Kastubi bukan tunawisma. Dia disebut sebagai sosok pria yang tinggal di kawasan Pasar Minangkabau, Jakarta Selatan.

Dalam kunjungannya hari ini di Balai Rehabilitasi Sosial eks Gelandangan dan Pengemis (BRSEG) Pangudi Luhur, Bekasi, Risma langsung teringat dengan Kastubi.

Kepada Kastubi, Risma tertawa karena aksi blusukannya dikira setting-an.

"Ah bapak [Kastubi] ini, settingan katanya kita pak. Bapaknya ketemu aku. Bentar lagi jadi artis, Pak," ujar Risma kepada Kastubi di lokasi, Jumat (8/1).

Kastubi yang ada di ruangan berbeda hanya tersenyum sambil menganggukkan kepalanya kepada Risma.

Meski tak mendapat jawaban, Risma tetap bertanya mengenai kondisi Kastubi saat ini. Risma pun menjanjikan pekerjaan kepada Kastubi supaya bisa mendapat penghasilan tetap.

"Enak di sini toh pak? Nggak kehujanan. Udah di sini. Nanti [saya] carikan kerjaan," ucap Risma.

Seusai bincang singkat dengan Kastubi, Risma berkeliling balai. Saat berkeliling, dirinya tertawa lagi karena sempat mendapat banyak cibiran karena Kastubi.

"Tertawa dia. Aku yang di-bully," pungkasnya sambil pergi.

Begini Penampilan Baru Kustubi, Tunawisma yang Viral Saat Ditemui Risma di Jakarta Pusat




Warganet beberapa hari terakhir dihebohkan dengan aksi blusukan Menteri Sosial Tri Rismaharini. Salah satu yang menjadi nyinyiran netizen adalah saat Risma menemui tunawisma bernama Kustubi. Netizen menyebut pria itu merupakan pedagang poster di Jalan Minangkabau, Manggarai, Jakarta Selatan.

Lalu siapa sebenarnya Kustubi? Mengenakan kaus hitam, kini Kustubi tampak rapih dan tidak lusuh lagi. Pria asal Lampung itu sudah tidak tampil berantakan.

Kustubi awalnya berambut panjang dan memakai baju lusuh serta tiduran di emperan ruko ketika ditemui Risma di kawasan Jakarta Pusat. 

Kini ada yang berbeda dari penampilannya dibandingkan dengan saat ditemui Risma. Dia kini berambut pendek seusai dicukur oleh petugas balai rehabilitasi Pangudi Luhur, yang terletak di Kota Bekasi.

Pemkot Jakpus Sisir Tunawisma dari Kawasan Istiqlal hingga Cempaka Putih, Begini Hasilnya

"Seneng aja, udah rapih," kata Kustubi kepada MNC Portal di Balai Rehabilitasi Pangudi Luhur, Kota Bekasi, Kamis (7/1/2021). (Baca juga: Netizen Bongkar Drama Blusukan Mensos Risma di Sudirman-MH Thamrin)

MNC Portal lalu berusaha mengorek keterangan Kustubi perihal pertemuanya dengan mantan Wali Kota Surabaya itu. Kustubi mengaku awalnya tidak mengira bahwa yang menemuinya merupakan Mensos Tri Rismaharini.

"Awalnya enggak nyangka, enggak tahu juga. Cuma ya akhirnya tahu itu ibu Mensos," kata Kustubi menjelaskan agak sedikit terbata-bata. 

Ketika bertemu Risma, kata Kustubi, Mensos Risma langsung meminta dirinya dibawa ke rumah. Rumah yang dimaksud adalah tempat rehabilitasi. "Ibu Mensos bilang, bapak mau ke rumah saya. Terus ada motor, saya dibawa," kata dia.

Dia mengaku pertama dibawa ke tempat rehabilitasi di kawasan Jakarta. Selanjutnya dipindahkan ke tempat rehabilitasi Kemensos di kawasan Bekasi. "Tadinya di Jakarta, tapi dipindah ke sini," ujar Kustubi. (cnnindonesia dan sindonews.com)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel