Pertemuan G20 Terancam Batal, Jokowi Disebut Mati Gaya di Tengah Konflik Rusia-Ukraina


Darirakyat.com -
Di tengah konflik Rusia-Ukraina, Presiden Joko Widodo (Jokowi) disebut mati gaya. Jokowi dinilai tak memiliki power di tengah konflik kedua negara tersebut.

“Mosok mati gaya sih ?Mati gaya terjadi jika kurang PD secara geopolitik, kurang kreatif dan kurang bobot,” ujar Rizal Ramli dalam akun Twitternya, Selasa (19/4).

Diketahui, Indonesia sebagai tuan rumah untuk pertemuan G20 tahun ini terancam batal.

Pasalnya, Amerika Serikat dan sekutunya mengancam tidak datang bila Presiden Rusia Vladimir Putin menghadiri puncak pertemuan. Padahal, pihak Rusia sendiri telah menyatakan siap hadir dalam G20.

Ekonom Senior Rizal Ramli menyebut Presiden Joko Widodo (Jokowi) sama sekali tidak mati gaya.

Mantan Menteri Koordinator Bidang Ekonomi, Keuangan dan Industri Indonesia ini membandingkan Indonesia dan pemimpin Turkey yang mampu menjadi mediator.

“Turkey, dipimpin Erdogan, eh malah bisa jadi mediator Rusia – Ukrania. RI negara demokrasi no3, Islam Terbesar, Pemimpin NonBlock harusnya RI penting. Kenapa ndak ya ?” pungkasnya dikutip dari Fajar.co.id.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel